Monday, July 15, 2019

POLA PROMOSI UNIT USAHA BENGKEL MOTOR


Promosi  bengkel  sepeda  motor

              Salah satu  bagian  penting dalam unsur  bisnis adalah strategi bisnis salah satunya yakni promosi dengan tujuan adalah memperkenalkan produk atau perusahaan kita kepada calon konsumen atau lebih jauh lagi adalah untuk lebih menguatkan produk kita di mata konsumen. Promosi dilakukan tidak hanya untuk usahawan start- up atau pemula namun, juga perusahaan yang sudah berjalanpun perlu melakukan ini jika tidak mau produknya dikalahkan oleh Kompetitor.
              Kaitan dengan hal di atas, sebuah bengkel  jika tidak mau tergerus oleh adanya persaingan maka,  harus mulai melakukan promosi yang mungkin bisa dilakukan walaupun hanya untuk promosi skala pendek. Mengapa hal ini perlu dilakukan karena melihat kenyataan dilapangan berdasarkan pengalaman dalam dunia bengkel sepeda motor  saya mencermati prilaku konsumen kita ternyata masih banyak yang membeli barang ataupun jasa dengan iming – iming ada hadiah, potongan harga ataupun garansi.
               Saat  ini semua jenis usaha sudah terbuka  dimana – mana jadi tidak ada istilah ‘ usaha gelap ‘ lebih – lebih dengan hadirnya internet yang sangat memberikan dampak bagi kehidupan di berbagai lapisan masyarakat. Dengan bantuan internet misalkan seseorang ingin belajar tentang service motor maka dapat dengan mudah tinggal buka channel di yuotube maka semuanya bisa dipelajari dengan cara menonton  video, ataupun belajar tentang manajemen perbengkelan tentunya mesin pencarian akan selalu setia untuk dijadikan bahan referensi salah satunya ya artikel saya juga di buat untuk melengkapi referensi khusus tentang dunia usaha bengkel sepeda motor. 
           Jadi dengan adanya peranan internet ini tidak ada lagi istilah buta dalam informasi yang mengakibatkan rencana yang usaha telah disusun tidak bisa dijalankan. Hal yang perlu dilakukan sebenarnya jika Anda ingin membuka usaha adalah tentukan dulu jenis usaha yang memang betul – betul Anda paham dan kedepanya Anda tahu prospek pengembanganya kemudian Anda coba searching apa saja hal – hal yang mesti dipersiapkan kemudian mulai pencarian untuk konsultasi kepada orang – orang yang memang sudah ahli ataupun minimal sudah menjalankan bisnis yang memang sesuai dengan keinginan Anda disana tentunya Anda bisa meminta informasi yang menurut Anda penting bagi usaha Anda selain itu juga Anda dapat mendengarkan pengalaman suka dan duka mengenai bisnis yang digelutinya. Usaha riset ini tentu internet dengan segala kelebihannya mampu menyajikan informasi yang betul – betul di butuhkan.
          Saran saya jika Anda merasa sudah mantap dan siap dengan segala resikonya kenapa tidak Anda segera melakukan bisnis plan supaya Anda dapat segera dapat merealisasikan cita – cita yang dari dahulu sudah diidam – idamkan menjadi pengusaha. Persaingan yang Anda tentunya jangan menjadikan nyali Anda menciut dan pada akhirnya rencana usaha Anda yang telah tersusun rapi sedikit demi sedikit sirna seiring perjalanan waktu. Padahal semua jenis usaha memiliki resiko dan tingkat kesulitan masing -masing terkadang kita harus paham bahwa dibalik keuntungan yang besar biasanya terkandung resiko yang besar. 
           Kembali kemasalah pokok judul di atas mengenai promosi saya sengaja membuat artikel untuk Anda sebagai salah satu informasi yang mungkin berguna bagi Anda ataupun pembaca sekalian yang khusus membahas promosi tentang dunia usaha perbengkelan sepeda motor. Di tengah persaingan yang semakin komplek ini kita dituntut untuk selalu kreatif dan inovatif dalam mengembangkan usaha kita karena pola konsumen sekarang ini kalau saya cermati sangat berbeda dengan jaman duhulu seperti contohnya jika kita ingin mendapatkan konsumen yang loyal kepada usaha pelayanan kita mungkin harus 3 ataupun 4 kali lipat ekstra usahanya mengapa demikian karena dulu sekitar jaman era 70 an atau sampai era 90 an bisnis bengkel motor belum seramai dan semarak sekarang mungkin Anda sering mengamati penyebaran bengkel motor sekitar jarak 1 km di  jalan kita akan mendapati 3 sampai 5 buah bengkel berdiri. Semua berebut pasar konsumen bersaing untuk menjadi yang terbaik hal  ini tentu menjadikan sebagai pemilik usaha untuk senantiasa memanajemen usaha yang lebih baik sehingga konsumen merasakan kepuasan dari pelayan yang diberikan.
           Salah satu kiat usaha yang  saya lakukan ketika awal menjalankan usaha bengkel motor adalah memberikan pelayanan gratis cuci motor dari jumlah pelayanan jasa konsumen  yang  telah ditentukan. Yakni service motor 5 kali gratis cuci motor satu kali dengan cara ini kalau kita berasumsi pelayanan khusus service kita sama dengan pelayanan service dengan bengkel sekitar secara logika tentunya konsumen akan tertarik kepada bengkel kita dan strategi ini setelah dijalankan ternyata hasilnya cukup memberikan efek penjualan yang signifikan. Jadi, waktu di awal perjalanan usaha saya tidak menargetkan yang berlebihan terhadap calon pelanggan namun, minimal konsumen mau datang kepada bengkel kita dan mencoba pelayanan kita. Selama berselang waktu setahun atau dua tahun kita akan mengetahui konsumen yang potensial ataupun karakter konsumen sehingga kita dapat merumuskan langkah kedepan apa yang harus diperbaiki ataupun dipertahankan.

Bentuk – bentuk promosi lain di usaha perbengkelan motor adalah sebagai berikut :

  • 1.       Kartu member service
  • 2.       Kartu member ganti oli
  • 3.       Kartu member cuci motor
  • 4.       Kartu member pembelian sparepart

           Dari keempat kartu – kartu ini tentunya kita memilih yang sesuai dengan skala usaha kita. Namun, jika Anda sangup mengelola dengan baik tentunya boleh – boleh saja selama konsumen dapat terpuaskan dari pelayanan Anda. Seperti pengalaman saat ini kami menggunakan salah satu kartu member untuk menggunakan kartu ganti oli saja penerapanya adalah kami memberikan kartu kepada konsumen yang didalamnya terdapat data dan nomor pelanggan setiap ganti oli maka didalam kartu itu dibubuhi cap satu kali setiap setelah ganti oli hingga mencapai 10kali maka kita gratiskan satu kali dengan cara ini tentunya saya ingin memposisikan bengkel saya di konsumen sebagai bengkel tempat ganti oli yang direkomendasikan karena di sekitaran usaha yang sejenis belum ada yang menerapkan promosi ini sedang kartu member cuci motor yang tidak digunakan lagi karena beberapa faktor terlebih karena posisi ruang bengkel serta tingkat pelayanan yang berbeda dengan saat awal – awal perintisan.
           Jadi setiap tempat kemungkinan akan berbeda cara promosinya semua disesuaikan dengan situasi dan kondisi begitupun dengan Anda nantinya tentu akan berbeda. Kini perusahaan – perusahaan besar sekelas AHASS mulai membuat promosi bagi para pelangganya dengan cara menghadirkan aplikasi dan terintegrasi secara online dimana didalamnya terdapat fitur – fitur bagi konsumen untuk mengambil nomor antrian dan jemput service tentunya ini merupakan tantangan besar bagi kita untuk merumuskan kembali bagaimana agar konsumen kita tetap loyal kepada kita. Maksudnya tidak ada lain adalah agar pelayanan bengkel kita punya nilai average produk atau faktor pembeda dengan pesaing sehingga konsumen merasakan kepuasan tersendiri. Karenanya kita harus terus menerus berupaya bagaimana memuaskan pelanggan seperti melakukan wawancara langsung dengan pelanggan untuk menanyakan bagaimana pelayanan kita di benak mereka  apakah dari mereka rata – rata menyatakan puas  atau mungkin sebaiknya. Upaya mencari perhatian di hati konsumen  ini merupakan cara bagaimana bengkel kita mendapatkan target potitioning di benak konsumen.
         Beberapa langkah untuk untuk menetapkan positioning target market bisnis kita kepada konsumen adalah sebagai berikut :

  • 1.       Tentukan pasar sasaran

          Didalam usaha perbengkelan motor terdiri dari beberapa type bengkel contohnya type dealer / bengkel resmi, bengkel umum, bengkel modifikasi, bengkel bore – up dll. Dari berbagai type ini tentunya memiliki segmentasi pasar yang berbeda dan tentunya pula pelayanan yang berbeda pula. Tentunya kita dapat memilih type - type tersebut  tergantung kondisi keuangan ataupun keinginan kita sehingga kita dapat mempersiapkan usaha kita semaksimal mungkin


  • 2.       Identifikasi pesaing

           Cara agar kita kedepanya bisa melakukan strategi usaha yang tepat sasaran adalah kita mesti melakukan pengamatan untuk mengidentifikasi pesaing di daerah sekitaran kita. Hal ini penting dilakukan untuk mengukur kekuatan dan kelemahan pesaing. Dari sekian pesaing tentukan mana yang menjadi pesaing utama ( besar ) dan pesaing umum ( biasa ) selanjutnya kita dapat mengatur dan menyusun kira – kira strategi yang tepat.
           Misal jika kita mengidentifikasi kekuatan bengkel resmi, mereka memiliki tool / peralatan yang lengkap memiliki SDM  ( sumber daya manusia ) yang cukup baik, memiliki manajemen yang handal namun, kelemahan dari bengkel resmi adalah mereka hanya dapat melayani satu merk motor pabrikan saja itupun juga harus motor yang kisaran tahun yang tidak terlalu tua maks 5 – 10 tahun. Nah, tentunya ini menjadi kekuatan kita untuk lebih memaksimalkan pelayanan limpahan job dari bengkel resmi jika type bengkel kita masih type yang umum. Jika kita mengidentifikasi kekuatan dari bengkel yang umum kita perhatikan kekurangan ataupun manajemenya seperti apakah mereka memberlakukan kartu bonus ataupun layanan bergaransi dan lain – lain. Tentunya ini perlu dilakukan untuk menjadi bengkel pembeda dengan yang lain. Cara lain adalah tentunya kita melakukan berbagai variasi pelayanan seperti tambal ban, stel velk , las listrik, las karbit hal ini akan membuat bengkel terkesan komplit dan professional.

  • 3.       Lakukan standar produk ataupun jasa

           Sebagai pemilik bengkel sudah seharusnya kita mencermati dan mengukur pelayanan kita dan kemudian membandingkanya dengan pelayanan bengkel lain terutama bengkel sekitar di wilayah kita. Ini merupakan cara untuk mengevaluasi kinerja mekanik kita ataupun pelayanan kita secara keseluruhan. Beberapa cara yang dapat dilakukan adalah :

a. Membuat SOP standar prosesur kerja karyawan 

                        Buat spanduk skema SOP standar kerja dalam menyervis motor  terpasang di area tempat servis hal ini untuk selalu mengingatkan kepada operator ataupun mekanik motor untuk melakukan pekerjaan standar yang telah ditetapkan. Hal ini pula bertujuan untuk menarik minat konsumen untuk melakukan service kendaraan di bengkel yang Anda kelola karena Anda menerapkan standar service yang mereka inginkan.

b    b.    Buat kotak saran

           Kotak saran berfungsi untuk menerima feedback dari konsumen kepada pihak pengelola bengkel dari mulai keluhan, kritikan dan saran. Dari info atau masukan dari konsumen kita mesti menanggapi sebaik mungkin karena bisa jadi ini hal yang jujur mengenai mengenai performa bengkel kita.

c    c.   Quisener 

                   Bila memungkinkan lakukan quisener hal ini akan memberikan masukkan yang lebih real lagi berikan ke semua daerah diwilayah kita dan konsumen kita dari cara ini diharapkan kita mampu lebih meningkatkan mutu pelayanan kita.
 
  •     4.   Menyusun persepsi konsumen

          Langkah dalam menyusun persepsi konsumen ini tentunya untuk mengetahui jenis – jenis pelayanan yang dapat di terima dengan baik oleh konsumen sebaliknya jika pelayanan kita masih kurang baik maka sudah seharusnya mendapatkan perkatian yang lebih serius sehingga diharapkan kedepan pelayanan bengkel jadi lebih baik. Kita perhatikan kemampuan mekanik kita, kelengkapan tool, sarana dan prasarana lain yang menunjang.

  •     5.   Evaluasi dan control

          Jika memang Anda sekarang sudah menggeluti usaha bengkel motor maka seyogyanya tiap periode Anda mengevaluasi dan mengontrol kinerja dari setiap pelayanan bengkel jangan pernah menunggu pada bengkel dalam keadaan parah dimana bengkel semakin hari semakin dijauhi pelanggan. 

            Cara – cara tersebut tentunya merupakan unsur – unsur berpromosi dalam perbengekelan tida lain adalah untuk menciptakan positioning bengkel kita di mata konsumen sehingga pelayanan kita menjadi unik berbeda dengan bengkel – bengkel lainnya.

Saturday, July 13, 2019

PELUANG TARGET PASAR UNIT USAHA BENGKEL SEPEDA MOTOR

          Unit usaha bengkel sepeda motor saat ini mungkin sudah merajalela dimana - mana bahkan mungkin trend nya akan terus meningkat seiring dengan jumlah unit motor di masyarakat. Sebagai contoh di  masyarakat kita dalam satu keluarga terkadang memiliki motor sampai 3 atau 4 unit motor ini dapat kita bayangkan berapa jumlah angka yang ril di masyarakat. Yang uniknya lagi adalah masih banyaknya  dikalangan para komunitas pehobi motor tua sementara motor tiap tahun bergantian model dan ini tidak merubah meeka untuk berpaling selera karena bagi mereka menunggangi motor tua lebih memberikan kenangan, kepuasan dan cita rasa tersendiri. 
        Jika kita soroti khusus tentang bisnis motor itu sendiri jika kita cermati tentunya tidak hanya usaha fokus di bidang perbaikkan motor saja namun, banyak memberikan cabang - cabang usaha turunannya dari bisnis bengkel sepeda motor ini diantaranya :

1. Jasa tambal ban
2. jasa stel velg
3. jasa pengecetan body atau airbrush
4. jasa press body dan velg
5. jasa service 
6. jasa penjualan sparepart
7. jasa jual beli motor
8. jasa pint striping ( scotlight )
9. jasa permesinan seperti korter, bubut dan miling automotif
10. jasa modifikasi 

         Melihat banyaknya peluang usaha yang ditawarkan dari unit bisnis ini tentunya akan menjadi trend bisnis yang sangat terbuka dan berkembang dari waktu ke waktu. Namun, tetap saja yang namanya usaha walau sebesar apapun peluang jika tidak dikelola dengan baik tentunya hasilnya dapat dipastikan tidak akan sesuai dengan yang diharapkan. 
       Jadi pada prinsipnya sama saja dengan peluang usaha lainnya semua berpotensi gagal dan untung 50% -50% tidak ada jaminan. Semua butuh proses dan pembelajaran serta kesabaran yang terus menerus karena semakin usaha Anda naik tentunya tingkat permasalahan manajemenpun akan tambah komplek karena jika Anda berniat ingin menjadi wirausahawan sejati sikap dan mental Anda harus selalu dibenahi agar kelak Anda menjadi pribadi yang tangguh dan pantang menyerah dan tetap bisa survive dalam berbagai situasai dan kondisi.

       Beberapa peluang target pasar dalam unit usaha bengkel motor adalah sebagai berikut :
a. Pekerja buruh atau kantoran

         Bagi para pekerja buruh pabrik khususnya bagi yang tidak memakai pasilitas jemputan ataupun buruh kantoran tentunya motor merupakan alat transportasi yang sangat berguna karena mereka dapat sampai ke tempat kerja selain keuntungan juga kelebihan melalui motor biasanya dapat menghemat waktu jika terjebak kemacetan. Karena umumnya bagi pengedara motor yang sudah hapal jalan alternatif menuju ketempat bekerja ini akan dapat menghemat waktu dijalan. Peluang bagi bengkelnya adalah jika sudah dirasa motor yang dipakai mulai banyak terasa tidak nyaman maka biasanya dihari di luar kerja akan menyersvis motornya.

b. Para pelajar dan mahasiswa
            Selama periode masa - masa musim belajar sekolah ataupun mahasiswa tentunya akan menjadi berkah tersendiri bagi para ojek mania terlebih sekarang sudah bermunculan berbagai aplikasi transportasi online yang sangat memudahkan konsumen dalam memesan tumpanganya. Konsumen pelajar dan mahasiswa menurut pengakuan langsung dari banyak pengemudi ojek sangat besar pengaruhnya bagi pendapatan harian mereka berbeda dengan jika sudah musim libur panjang maka pendapatan ojek pun turun secara drastis

c. Komunitas biker mania
           Jika kita perhatikan tentunya banyak para komunitas motor mania di mana - mana baik dilevel perkotaan ataupun di desa terlebih setelah adanya era internet mereka dapat dengan mudah mengakses trend motor mode yang sedang booming biasanya hal ini akan memberika atmosfir positif bagi dunia perbengkelan. Beberapa keuntungan bagi bengkel tentunya adalah jika bengkel sudah direkomendasikan oleh anggota komunitas maka bengkel akan ramai dikunjungi komunitas lain dimana bengkel selain menjual jasa tentunya keuntungan datang dari penjualan sparepart seperti ban, oli, dan lain - lain.

d. Driver ojek
        Pasar yang jelas dari usaha bengkel motor adalah ojek karena profesi ini bisa dikatakan hidupnya hanya bergantung pada kendaraanya. Otomatis ini merupakan pasar potensial bagi bengkel resmi ataupun bengkel umum terlebih kini usaha ini mengalami peningkatan jumlah pemain usaha ojek ditandai dengan hadirnya berbagai aplikasi transport yang memudahkan konsumen. Siapapun boleh mengambil kesempatan untuk mengais rezeki dari ojek tanpa harus berstatus dulu jadi ojek pangkalan Anda hanya mengurus administrasi dari penyedia jasa aplikasi dan menunggu ACC kemudian Anda tinggal langsung dapat beroperasi.

e. Para pelaku jual beli motor bekas
        Peluang ini tentu sangat menguntungkan pemilik jasa bengkel karena biasanya sebelum mereka menjualanya biasanya mereka akan melakukan rekondisi motor yang akan dijual ke pasaran. Tentunya ini akan memberikan keuntungan bagi bengkel terlebih yang telah bekerjasama dengan dealer resmi. 

f. Inventaris kantor
           Peluang lain dari bisnis bengkel adalah jika sebuah bengkel telah tertunjuk sebagai rekanan kerjasama kemitraan dengan salah satu kantor atau instansi untuk bermitra dengan instansi ataupun kantoran swasta. Karena biasanya sebuah kantor ada jatah untuk perbaikkan motor secara berkala terhadap motor - motor yang dijadikan inventaris bagi semua karyawannya.

         Demikian beberapa peluang target dari usaha bisnis kendaraan sepeda motor hal ini saya harapkan untuk menambah wawasan kepada saudara sehingga dapat membesarkan niat saudara untuk membuka peluang usaha bengkel sepeda motor. Peluang - peluang di atas hanyalah sebatas pengamatan dan pengalaman saya selama mengais rezeki di usaha bengkel sepeda motor dari tahun 2006 sampai sekarang dan saya yakin mungkin masih banyak yang belum diketahui selain penjelasan di atas. Untuk itu saya senantiasa terbuka jika Anda dapat lebih menyempurnakan artikel ini. 

Demikian ....Bravo automotif

Friday, July 12, 2019

MELIRIK PELUANG USAHA BENGKEL MOTOR, ANDA MAU???

              Peluang bisnis bengkel sepeda motor sepintas jika Anda dillihat dari besarnya potensi bisnis tentu sangatlah menggiurkan karena didasari dari fakta - fakta :

1. Pertambahan populasi sepeda motor di masyarakat makin meningkat berbagai varian terus bertambah artinya penjualan sepeda motor tiap merk motor  relatif meningkat tiap tahunnya. Fakta lain adalah banyaknya pengguna motor di indonesia sebagai bagian dari angkutan usaha hal ini tentunya peran sepeda motor masih memegang peranan penting dalam perputaran ekonomi di masyarakat. Sehingga sepeda motor dapat berperan ganda selain untuk kepentingan sarana angkut juga dapat digunakan sarana bisnis misalnya ojek online dan offline dan lain sebagainya.

2. Persaingan di pihak para pemegang merk motor  sehingga hal ini menjadi berkah tersendiri bagi calon pembeli motor. Untuk mengejar target penjualan suatu pemegang merk motor berlomba - lomba memberikan kemudahan pelayanan bagi konsumen untuk memiliki sebuah kendaraan motor diantaranya dengan memberikan DP ringan dan memberikan persyaratan yang mudah. Hal ini tentunya berpengaruh langsung kepada konsumen dalam memiliki sebuah kendaraan.

3. Kendaran sepeda motor sudah menjadi kebutuhan bagi keluarga seiring dengan bertambahnya kendaraan mobil dijalanan yang kerap menimbulkan kemacetan nah, dengan memakai motor tentunya keterlambatan di jalan akan sedikit teratasi.

4. Sepeda motor memiliki tingkat perawatan yang relatif murah dibandingkan dengan kendaraan roda empat.

5. Bengkel sepeda motor umum secara tidak langsung menjadi stockhoder atau penyedia layanan servis motor berbagai merk dan type sepeda motor. Kemungkinan lain adalah biasanya motor yang sudah habis masa servis gratisnya dari bengkel resmi biasanya akan mulai berpindah ke bengkel umum karena mungkin  beberapa hal :

a. Tidak terbiasa dilayani di bengkel resmi 
b. Harga jasa dan produk relatif mahal dibandingkan dengan harga di bengkel umum
c. Konsumen dapat dengan leluasa dilayani mekanik kepercayaannya sehingga konsumen bener - benar merasa dilayani. Konsumen dapat dengan leluasa menjelaskan keluhan motornya engan detil kepada mekaniknya.
d. Terkadang sistem antrian membuat konsumen menjadi malas untuk pergi mennyervis kendaraan sepeda motornya.

              Hal - hal diatas tentunya menjadikan peluang besar bagi tumbuh suburnya jasa perbengkelan kendaraan sepeda motor. Namun, pada kenyataanya disamping banyak yang masih bertahan usaha bengkel banyak pula yang bangkrut alias gulung tikar.
            Sebagai pelaku di indrustri usaha ini tentunya saya ingin berbagi pengalaman ataupun ilmu yang mungkin menjadi bahan pengetahuan saudara khususnya dalam usaha sepeda motor. Banyak faktor sebuah bengkel bisa eksis ataupun berkembang disituasi yang penuh dengan persaingan sekarang ini.
             Menurut pengamatan saya tentu ada beberapa point penting yang harus diperhatikan sebelum langsung membuka usaha sepeda motor diantaranya, dibawah ini ada beberapa pertanyaan - pertanyaan mendasar yang mungkin merupakan latar belakang calon sang pemilik usaha bengkel :
1. Apakah Anda sudah memiliki skill atau keahlian yang bisa diandalkan.
2. Apakah Anda sudah memiliki modal yang cukup.
3. Apakah usaha bengkel sepeda motor yang akan dijalankan bersifat coba - coba saja atau sekedar iseng.
4. Apakah Anda punya kemauan dan modal namun tidak memiliki kemampuan untuk mengelola usaha bengkel motor.
5. Apakah usaha bengkel untuk menjalankan hoby dan passion saudara.
6. Apakah usaha bengkel Anda hanya untuk mengikuti trend pasar ( ikut - ikutan ) atau pengamatan sesaat.
7. Apakah usaha bengkel saudara merupakan usaha yang dipaksa dari pihak diluar kemauan Anda contohnya orang tua, saudara ataupun rekanan.
             Pertanyaan - pertanyaan di atas adalah hal yang mesti dijawab secara jujur pada diri Anda karena ini akan berkaitan langsung atau berdampak pada cara kedepanya dalam mengelola bengkel motor. 
             Sejauh pengamatan yang saya lakukan dilapangan sebagian besar bengkel yang kuat bertahan adalah mereka dengan modal kemauan keras yang tinggi hambatan dan rintangan didepan dilalui dengan penuh percaya diri. Jika Anda masih berpikir untuk sukses didunia jasa ini hanya mengandalkan modal besar ataupun keahlian saja tentu sangat keliru karena saya melihat banyak bengkel berangkat dari modal besar namun pada akhirnya berujung brangkut namun, sebaliknya banyak juga bengkel - bengkel kecil yang sudah tahunan kini masih berdiri. Hal ini tentu yang membuat saya menarik untuk dipelajari dan mungkin menjadi bahan intropeksi ataupun evaluasi bagi kita.
Dalam kaitan tersebut saya akan mencoba  membahas kasus per kasus ketika seseorang akan mencoba merintis usaha dunia perbengkelan dari berbagi latar belakang, keadaaan ekonomi,  karakter, keahlian, hobi yang  berbeda - beda :

Kasus pertama :
Anda memiliki keahlian namun, Anda memiliki modal yang kecil atau nihil.

         Anda sesungguhnya sudah memiliki modal separuhnya dari bisnis ini karena skill Anda nantinya yang akan sedikit banyak membantu maju mundurnya usaha Anda terlebih jika keuangan Anda kecil. Jika belum memungkinkan saatnya Anda membuka bengkel pribadi sebaiknya Anda bersabar dahulu menunggu waktu yang tepat dan keuangan yang cukup. Selama Anda dalam penantian tentunya Anda dapat bekerja di bengkel motor lain yang lebih maju untuk menggali dan memperdalam skill Anda tentang teknik motor ataupun belajar tentang manajemen dari tempat bekerja Anda. Setelah Anda merasa sudah punya persiapan usaha tentu rencana Anda dapat segera direalisasikan. Jangan lupa Anda harus bersikap jujur dan mampu mengutarakan kepada boss Anda tempat bekerja jika Anda ingin resign dari tempat kerja sebelumnya karena jika Anda keluar secara baik - baik tentu kedepanya tidak akan menjadi beban moral atau hubungan menjadi tidak harmonis. Anda harus ingat baik - baik siapa tahu boss Anda kedepanya bisa  memberikan bantuan kepada Anda baik moril ataupun  materil.

Kasus kedua :
Anda memiliki kemauan dan modal untuk membuka bengkel namun, tidak memiliki skill tentang teknik dan manajemen bengkel motor.

           Jika Anda diposisi ini tentu idealnya Anda diharuskan untuk mengambil kursus ataupun sekedar magang diperusahaan terkait. Namun, sebenarnya usaha bengkel sepeda motor tidak serumit yang dibayangkan Anda hanya memerlukan kecerdikan Anda meskipun tidak berpengalaman tentang perbengkelan mampu mengelola usaha bengkel. 
          Triknya adalah sebelum membuka usaha Anda disarankan bergaul dulu minimal dengan para montir bengkel umum  Anda bisa bertanya tentang banyak hal terutama bidang pelayanan jasa konsumen dan sparepart yang mesti dipersiapkan. Selanjutnya ketika akan membuka usaha bengkel Anda rekrut montir yang bisa diajak bekerjasama sehingga beliau bisa menjadi guide ataupun pendamping jika Anda merasa nyaman kerjasama dengan beliau Anda bersikap empati dan memerhatikan keluhan - keluhan ataupun masukkanya yang mungkin berguna bagi perkembangan dan kemajuan bengkel Anda. 
           Ketika dalam perjalanan usaha sebaiknya saran saya Anda jangan dahulu memposisikan dahulu berlagak jadi boss yang gampangan tunjuk sana tunjuk sini tentunya ini akan menjadi bumerang bagi Anda. Ingat pegawai Anda adalah manusia yang dikepalanya sama dengan Anda tidak mau diremehkan ataupun dirugikan dan parahnya lagi jika sewaktu montir kesayangan Anda keluar Anda tentu akan stress sendirian. Sebaiknya diawal - awal usaha,  Anda seharusnya menjalankan pepatah  sambil menyelam minum air karena hal ini benar - benar akan membantu secara skill ataupun manajemen usaha. Jika Anda sudah merasakan ringan dan beratnya pekerjaan montir maka kedepanya Anda akan lebih mudah menghargai ongkos kelayakan bagi konsumen, kemudian Anda dapat memberikan berapa kisaran gaji montir serta mengukur kemampuan montir. Hal ini tentunya tidak bisa dipercayakan kepada orang lain namun, tentunya skill insting Anda yang bertindak yang didasarkan atas pengalaman Anda selama menjalankan usaha.

Kasus ketiga 
Anda ingin membuka usaha bengkel karena Anda merasa memiliki hoby dan passion.

           Sebenarnya jika Anda menyadari bakat Anda ada di bidang automotif tentunya ini  merupakan nilai plus Anda karena biasanya usaha yang dibarengi hoby relatif mampu bertahan lama. Karena mereka bekerja bukan atas dasar paksaan ataupun demi uang sekalipun namun, lebih kearah kepuasan konsumen dan pribadinya. Tentunya jika hal ini ada dalam diri Anda, sebenarrnya Anda tinggal mencari momentum yang pas kapan Anda akan mulai membuka usaha bengkel. Karena berdasarkan pengalaman termasuk saya pribadi jika sudah belajar teknik motor terlalu dalam biasanya akan cepat menemukan kejenuhan dan kebosanan karena memang latar belakang saya bukan dari hoby ataupun penggila automotif.  Kenyataan lain adalah terkadang perbaikkan motor sampai lembur bergadang hingga larut malam sehingga banyak dari para montir yang jatuh sakit karena kurang memperhatikan kesehatannya sendiri.
          Ketika ada keinginan untuk membuka usaha bengkel motor saat itu saya hanya menggunakan modal pas - pasan sehingga mau tidak mau saya dipaksa harus banyak belajar tentang berbagai hal seluk beluk dunia usaha motor   hingga sampai sekarang atas ijin Tuhan bengkel sepeda motor masih berjalan. Masalah  modal sebenarnya saat ini relatif mudah apalagi jika Anda memilki kemampuan untuk membuat bisnis plan ataupun proposal usaha bisa ke pihak Bank, Koperasi, Pegadaian ataupun jasa pinjam uang sejenisnya. Namun, kalau boleh mengasih saran sebaiknya usaha - usaha diawal tidak dulu menggunakan fasilitas keuangan dari luar dulu. Hal ini untuk menjaga - jaga jika usaha Anda tidak semulus yang dibayangkan. Karenanya menurut hemat saya sebaiknya Anda bekerja ataupun magang dahulu diperusahaan  orang lain sambil menunggu moment yang tepat.

             Dari ketiga kasus di atas umunya semua berpotensi untuk dapat menjalankan usaha bengkel motor dengan baik namun, jika usaha yang akan Anda bangun modalnya hanya sekedar iseng ikut - ikutan trend tentu ini sangat berbahaya bagi kelangsungan usaha Anda. Fakta dilapangan banyak pemodal yang membiayai orang lain untuk menjalankan usaha namun, berakhir gagal alias bangkrut tidak mencapai satu tahun. Sejatinya jika Anda sudah merencanakan dengan matang maka anjuran saya di awal - awal usaha harus menjadi garda terdepan bagi usaha Anda karena orang lain termasuk karyawan  belum tentu pedulinya sama dengan Anda terlebih menyangkut  kemajuan usaha Anda.

            Setelah Usaha Anda berjalan tentunya Anda harus menjadi manusia pembelajar sejati karena tantangan usaha jaman dahulu berbeda dengan jaman sekarang. Contoh sederhananya kalau dahulu konon jika seseorang mau membuka usaha bengkel hanya bermodalkan kunci - kunci dan ( maaf ) wearpak kumal bahkan mungkin tempatpun kadang gratisan sebuah bengkel bisa berjalan.  Namun, kondisi sekarang jika dibandingkan dengan jaman dulu tentunya berubah sangat drastis. Artinya jika kita ingin dikenal sebagai bengkel yang profesional kita harus mulai memperhatikan :

a. Penampilan 
b. Skill mekanik
c. Sikap terhadap pelanggan
d. Fasilitas 
e. penampilan tempat baik interior ataupun eksterior

              Disamping hal - hal di atas yang tak kalah pentingnya lagi adalah Anda harus memanfaatkan manajemen modern yang tentunya hal ini akan banyak berpengaruh pada usaha Anda baik secara jangka pendek, menengah ataupun panjang. Karena ujung - ujungnya jika usaha kedepanya maju tentunya usaha akan mengundang masalah yang relatif rumit. Jadi saran saya jika Anda serius ingin mengembangkan usaha maka manajemen modern sudah  benar - benar dipikirkan.

             Jadi sebenarnya inilah yang menjadi kunci jawaban apakah usaha bengkel motor ini peluang ataupun ancaman semua tergantung kita dalam cara kita mengelola usaha bengkel itu sendiri. Siapapun Anda dan latar belakang  bisa sukses asalkan Anda memilki kemauan dan keyakinan untuk sukses di bisnis ini dan mampu beradaptasi dengan kemajuan jaman. Saat ini kondisinya sudah berbeda dengan dahulu, jika untuk sekedar menimba wawasan ilmu pengetahuan dan informasi dapat dengan mudahnya dicari di internet salah satunya di Youtube Anda dapat belajar berbagai hal disana. Namun, jika Anda ingin mengejar impian Anda dan meraih kesuksesan Anda mesti berjuang habis - habisan berkorban demi kelangsungan masa depan Anda dan usaha Anda. Jika  kita harus jujur sebenarnya untuk mencapai kesuksesan itu ternyata 90% tergantung dari sikap dan pola pikir kita bukan hal - hal yang diluar dari diri kita. 
             Beberapa fakta banyak ditemukan bahwa kesuksesan itu bergantung dari emosional kita seperti kesabaran, keuletan, kedispilinan sifat - sifat inilah yang sesungguhnya akan menolong dan kekuatan bagi kesuksesan usaha Anda. Hal - hal inilah yang kini menjadi krisis bagi wajah generasi kita khusus bagi generasi milenial mereka cenderung memiliki mental instan dan ini sangat berpengaruh buruk terhadap profesi apapun. Seberapa besar peluang usaha jika kita tidak mampu mengelola dengan baik maka hanya akan menjadi sebuah kenestapaan namun, sebaliknya sekecil apapun peluang jika kita mampu mengelolanya dengan baik maka akan berbuah manis juga pada akhirnya.





Wednesday, July 10, 2019

MANAJEMEN MENTAL KEWIRAUSAHAAN

           Masalah manajemen perusahaan dikalangan pebisnis baik skala kecil, menengah ataupun besar  tentunya harus mendapatkan perhatian secara seksama. karena logikanya bagaimana sebuah perusahaan akan maju dan berkembang jika didalamnya carut marut terutama hal ini akan berhubungan langsung dengan keuangan suatu perusahaan. 
             Dewasa ini dimana persaingan usaha yang semakin sengit terlebih munculnya fenomena gaya hidup masyarakat dalam berbelanja dengan cara online sehingga membuat konsumen pasar offline harus tercerabut ke pasar online dan ini lah sebuah keniscayaan yang mau tidak mau terjadi. Sebagian pihak mungkin diuntungkan dengan adanya kondisi ini karena kini mulai banyak penyedia pembuatan website, aplikasi dan media - media teknologi lain yang pada intinya merancang untuk membantu perusahaan untuk bisa dikenal dan bersaing dipasar online. Fakta lain adalah munculnya berbagai marketplace, e-commerce dan sarana bisnis online lainnya yang semuanya mengarah  pada satu istilah online marketing. 
         Melihat persaingan ini tentunya kita sebagai pelaku usaha harus mulai berbenah diri memperbaiki sistem perusahaan kita didalam terlebih dahulu dan jika telah memungkinkan alangkah baiknya sudah mulai memikirkan merambah kepasar online. Beberapa karakter yang harus dimiliki oleh sang enterprener sejati adalah sebagai berikut :

1. Mental pembelajar 

          Semakin hari semakin banyak perubahan dalam hidup baik menyangkut budaya, teknologi, informasi ataupun produk sehingga hal ini memungkinkan kita harus selalu mengikuti zaman jika kita tidak mau ketinggalan. Karenanya dijaman yang syarat dengan ilmu pengetahuan ini mental  kita betul - betul harus menjadi mental yang tangguh dan mampu beradaptasi dengan berbagai situasi sehingg diharapkan kita mampu membuat sistem perusahaan dengan manajemen yang lebih modern.

2. Selalu terbuka 

           Sepertinya kita akan banyak menemukan kesulitan jika kita bersikap tertutup dari informasi yang semakin hari semakin berkembang namun, dilain pihak juga kita tetap harus memiliki kemampuan untuk memilah dan memilih. Kita dtuntut untuk selalu menjadi manusia yang bijak dalam melakukan keputusan apapun. Untuk dapat melakukan keputusan yang baik ini kita membutuhkan berbagai saran ataupun  informasi  diluar kita.

3. Sikap mental ( kecerdasan emosional )

         Untuk tetap bertahan survival diberbagai kondisi keadaan kita tentunya tidak hanya bisa mengandalkan dari segi kecerdasan intelektual saja namun, tentunya sikap dari diri kita sedikit banyak akan berpengaruh pada perkembangan usaha. Contohnya jika usaha kita ditengah jalan ditimpa krisis keuangan tentunya sikap kita juga diuji apakah semua hambatan yang ada menjadi bencana ataupun berkah itu semua kembali pada sikap mental kita. 
            Jika sikap mental kita baik tentunya kita akan segera mencari solusi bukan sebaliknya mencari - cari alasan ataupun kambing hitam. Berpikir positif salah satunya akan membantu kita menemukan akar permasalahan di setiap permasalahan yang datang silih berganti. Dari sikap - sikap inilah diharapkan kita memiliki sikap pantang menyerah, niat kuat, disiplin, percaya diri, mengambil resiko, jujur, kreatif dan inovatif.

4. Sikap mental ( kecerdasan spiritual )

            Kecerdasan intelektual dan kecerdasan emosional memang penting namun, alangkah lebih baik lagi jika kita mampu juga untuk meningkatkan terus kecerdasan spiritual kita karena sebenarnya inilah pangkal kebahagiaan kita kita merasa makhluk TUHAN yang sejatinya kesuksesan hidup bukanlah tujuan akhir namun, tujuan yang hakiki adalah kita hanyalah hamba ALLAH yang dititipi amanah untuk berlaku baik dan mencari amal untuk kehidupan di akherat kelak. 
            Kita senantiasa harus selalu sadar bahwa alam dunia seisinya adalah hanyalah permainan didalamnya terdiri dari banyak cobaan dan ujian manusia bebas menentukan jalannya masing - masing. Kecerdasan spiritual ini tentunya sangat memegang perananan yang sangat penting karena didalamnya syarat dengan hakikat - hakikat kehidupan.Fakta dari manusia tidak boleh jauh dari agama adalah banyak orang - orang diluar sana hidup bergelimang harta namun berakhir dengan tragis alias bunuh diri dan mungkin kasus - kasus lain yang membuat kita  jadi bahan renungan. Setidaknya jika kita merasa lelah dengan kehidupan ini tentunya ada beberapa tip yang mungkin bisa Anda sadari :

a. Hidup untuk mencari amal
b. Ingat selalu akan tujuan hidup
c. Selalu ingat akan kematian

           Kebahagiaan hidup kita didunia tidak bisa diukur dengan hanya melihat dari parameter seberapa besar kekayaaan seseorang namun, sejauh mana harta kita membawa pada keberkahan dan ada dalam keridhoanNYA. Diharapkan jika pemahaman agama kita baik kesuksesan kita tentu bukan hanya untuk pribadi namun lebih dari itu kita harus menjadi orang yang mampu memberikan kebaikkan dan manfaat  kepada orang lain.

          Bagaimanapun kita hanyalah makhluk yang lemah kita selaku hambanNYA wajib menjalankan segala perintahnNYA dan menjauhi segala laranganNYA, kesuksesan kita tidak hanya sukses di dunia melainkan terbawa juga sampai ke alam akhirat. Jadi kesimpulanya adalah untuk bisa bertahan dalam hidup kita wajib menjalankan hidup ini bukan hanya dengan ilmu dunia saja melainkan dengan menjalankan syariat illahiah yang justru dibuat untuk kemaslahatan manusia.
        Mudah - mudahan kita menjadi manusia tangguh dalam segala hal baik urusan dunia ataupun akherat...aamien
 



 

Tuesday, July 2, 2019

JENIS - JENIS KARAKTER MONTIR

            Artikel ini saya buat tidak lain adalah untuk memberikan gambaran perihal prilaku fakta dilapangan montir yang terkadang membuat ' Kaget 'sang pemilik usaha sehingga karena hal penting inilah perusahaan kita khususnya di dunia perbengkelan terkadang maju mundurnya sedikit banyak dipengaruhi oleh perannya para montir. Dalam kesempatan kali ini saya akan berbagi pengalaman kepada saudara khusus mengenai karakter montir dan tentunya hal ini dapat menjadikan pengetahuan kepada saudara terlebih jika latar belakang usaha  saudara berasal dari modal yang pas - pasan tentunya artikel ini akan sedikit banyak membantu permasalahan dari kemungkinan "ulah" yang berkaitan dengan para montir. Karena saya percaya jika perusahaan - perusahaan yang dibangun dari modal yang besar mungkin masalah montir tidak terlalu menjadi masalah dengan kemampuan modalnya perusahaan mampu menggaji karyawan sesuai kemampuanya dan juga adanya praktek training disetiap level pekerja tentunya ini program yang sangat efektif dalam jenjang karir seorang pegawai.
            Namun, tentunya ini hanyalah observasi saya selama menjalani usaha bengkel motor roda dua yang sudah barang tentu banyak suka duka dan cerita yang pernah saya jalani. Baik langsung saja saya akan mencoba memaparkan prilaku atau karakter apa saja yang dimiliki oleh para montir  - montir itu dan bagaimana mengatasinya:


 1. Tua  dan berpengalaman

           Kabar baiknya jika Anda mendapatkan montir dan berpengalaman tentu akan memberikan keuntungan yang posistif karena konsumen biasanya secara umum akan memberikan kesan pertama percaya karena dari segi umur yang relatif tua itulah mereka akan berpikir dengan umur yang tua tentunya akan banyak segi pengalamanya juga. Namun, tentunya hal ini bukanlah jaminan karena banyak pula montir - montir yang muda jauh lebih baik daripada montir - montir yang tua. 
            Beberapa kelemahan dari montir tua diantaranya tentu dari segi pisik akan sulit disetarakan dengan montir - montir yang lebih muda, karena bisa jadi banyak beban tanggungan di rumah tangga sehingga menimbulkan masalah terkadang berprilaku sangat emosional, merasa diri senior dan ingin selalui dihormati terkadang sulit mendapatkan masukan dari orang - orang sekitar tempat dia bekerja sehingga cenderung bermental egois, dan yang lebih parah lagi jika usaha bengkel Anda sudah merasa maju dan beliau merasa berjasa nah, biasanya kalau sudah keadaanya begini dan Anda merasa sangat tergantung dengan beliau siap - siap Anda untuk menerima setiap ulahnya.
            diantaranya sering melakukan pijaman uang dengan alasan yang terkadang  masuk akal ataupun tidak, parahnya jika hal ini menjadi latah dan kebiasaan artinya selama bertahun - tahun bekerja semakin lama semakin banyak utangnya seperti tidak ada keseriusan untuk melunasi utang kepada sang majikan. Biasanya  Jika kondisinya sudah separah ini dan merasa sudah tidak sangup lagi membayar hutang maka lantas dia baca ( montir ) akan mengeluarkan jurus pamungkasnya yakni ingin segera dinaikkan  gajinya.      Inilah salah satu dilema yang sering dialami setiap usaha dalam perbengkelan jadi selain pemilik usaha memikirkan kelangsungan usaha namun, harus pula meladeni montir yang terkesan ngeyel dan memanfaatkan keadaan. Namun, tentunya saya percaya masih banyak juga montir - montir tua diluaran sana yang baik - baik dan bijaksana. Sejauh pengalaman saya terkadang banyak faktor yang menyebabkan seseorang pegawai jadi berubah diantaranya mungkin masalah kondisi ekonomi keluarganya, lingkungan pekerjaan yang tanpa aturan dan tata tertib tempat bekerja atau mungkin pembawaan atau karakter kita selaku pemilik usaha dianggap layak untuk di "balas" oleh mereka. 

SOLUSI 

            Jika Anda mendapati karakter pegawai seperti yang dikemukakan di atas maka saran saya tentunya Anda sebagai pemilik usaha dituntut  pandai membaca peta kedepan usahanya terlebih jika sudah menyangkut urusan dengan orang. Terkadang sulit untuk Memegang komitmen di awal saat membutuhkan pekerjaan hingga mengemis - ngemis namun, setelah mulai merasa berjasa kemudian lantas jadi banyak berulah dan tentunya dari segi prosfek usaha Andapun tentunya akan sulit maju atau berkembang jika hanya mengandalkan seseorang tentunya ini seharusnya menjadikan pelajaran bagi Anda jika kedepanya usaha Anda tidak mau berhenti ditengah jalan.
             Cara yang mungkin bisa dilakukan adalah yakni Anda sebagai pemilik usaha mau tidak mau untuk sementara harus bekerja extra artinya selain Anda melayani toko Anda juga harus mau belajar tentang teknik - teknik motor itu sendiri tentunya dari segi pelayanan akan terbantukan dengan lebih cepat jika Anda sebagai pemilik mau untuk turun tangan melayani konsumen dan Anda bisa menghemat dalam hal gaji karyawan. Hal ini tentunya akan memberika sedikit demi sedikit ilmu tentang teknik motor itu sendiri yang kemudian Anda sebagai pemilik motor paham jika ada salah satu konsumen Anda untuk berkonsultasi perihal tentang keluhan motornya jadi intinya Anda sedikit - sedikit mencari ilmu dari pegawai dan kedepanya Anda akan tidak terlalu dipusingkan lagi oleh sifat dan sikap yang menyebalkan dari pegawai Anda. Hai ini yang saya pernah lakukan disaat awal perintisan kalau boleh tahu ini juga karena saya mengalami hal pahit ditinggal montir yang kepercayaan karena sang montir semakin lama semakin berulah terkadang membuat - buat aturan sendiri kepada rekan kerjanya tanpa sepengetahuan saya sebagai pemilik usaha. Namun, biarlah itu akan jadi cerita lama kenangan indah saja mulai saat itu saya memutuskan untuk mau belajar teknik motor alhasil tanpa sadar sejalan dengan perjalanan usaha skill bertambah dari mulai servis motor, mengelas listrik, las karbit, stel velg, cat body, fiberglass semuanya tentu membutuhkan kemauan dan kerja keras jangan sampai seiiring perjalanan usaha Anda tidak punya pengalaman ataupun skill usaha apa - apa tentu menurut saya ini akan merugikan Anda sendiri berbeda jika Anda segala bisa Anda tidak akan lagi di kerja bodoh oleh pegawai. Malahan keuntunganya jika Anda bisa melakukan teknik bidang lain tentunya akan menambah jumlah pelayanan seperti dulu sayapun disamping melayanu service saya membuka pelayanan cat body dan pengelasan.
         Cara lain jika Anda punya kemampuan untuk menambah karyawan maka cari karyawan yang masih muda dan memiliki semangat untuk belajar jika Anda mendapatkan profil seperti ini maka, jangan Anda sia - siakan karena ini akan menjadi investasi  Anda walaupun sifatnya hanya sementara ataupun jangka pendek karena terkadang kalau sudah merasa bisa dan merasa sudah tidak ada lagi kecocokkan maka biasanya akan mencari bengkel yang menurutnya layak. Biasanya betah atupun tidaknya karyawan biasanya tergantung dari kebijakan kita walaupun memang dalam kenyataanya semua tergantung sikap dari karyawan itu sendiri.


2. Tua kurang pengalaman

            Pegawai - pegawai umuran 50 tahun ke atas seperti ini biasanya bekerja karena kepepet kebutuhan ekonomi keluarga, mereka bekerja hanya mendapatkan gaji tanpa punya kemauan untuk mengembangkan keahliannya. Walaupun tidak semuanya bermental demikian namun, berdasarkan fakta dilapangan saya sering mendapati kasus seperti ini. Bebera faktor yang mungkin bisa membuat hal ini terjadi kemungkinan adalah :

a. Memiliki pemahaman yang kurang positif yakni tidak perlu lagi memperdalam ilmu keteknikan karena merasa orientasi mereka adalah uang bukan ilmu.

b. Bisa jadi mereka bekerja karena keterpaksaan saja karenanya mereka bekerja ataupun berpikir hanya coba - coba cari pengalaman saja berharap ada kecocokkan dalam bekerja. Karenanya di awal ketika interview Anda jangan mudah percaya bahwa ia akan mampu bekerja loyal dan sanggup memajukan perusahaan Anda dan kemudian Anda merasa harus memberikan gaji yang sesuai dengan keinginanya sebaiknya  saran saya Anda beri dulu gaji normal dahulu baru sestelah beberapa bulan Anda dimana sudah melihat kemampuanya baru Anda bisa menaikkan gajinya. 

c. Merasa canggung atau gengsi untuk bertanya kepada bawahan dalam bidang pekerjaan karena harga dirinya berkurang.

d. Relatif sulit untuk menerima pengetahuan ataupun skill baru karena mungkin kebiasaanya sudah terpola dari sebelumnya tempat dia bekerja dengan lingkunganya yang baru. Hal ini lebih parah lagi jika yang bersangkutan tidak ada bakat ataupun hoby dibidang automotif tentu ini akan memerlukan waktu penyesuaian yang cukup lama. Sebaiknya menurut saya pegawai dengan kondisi demikian jangan dahulu diberikan kepercayaan melayani kendaraan konsumen namun, jadikan dahulu pelayan toko supaya perlahan dapat mengenali sparepart kendaraan dan fungsi - fungsinya. Jika perusahaan memiliki kendaraan berupa inventaris ini mungkin cara yang tepat kendaraan inventaris ini untuk dijadikan bahan praktek pemula sehingga pegawai tentunya akan lebih cepat memahami belajar teknik walaupun secara otodidak.

e. Sulit fokus dalam bekerja karena kemungkinan beliau bekerja dengan beban pikiran yang cukup berat banyak masalah sehingga bekerja setengah hati. Sehingga dampaknya terkadang menjadi mudah tersinggung dan mudah lelah.Jika Anda melihat gejala - gejala ini sebaiknya Anda mulai melakukan  langkah kebijakan untuk mengajak yang bersangkutan duduk bersama membahas tentang masalahya sykur jika saat itu bisa ditangani langsung jika tidak tentunya kita bisa mengistirahatkan dulu beberapa hari kedepan untuk sekedar menenangkan diri itupun jika menurut Anda karyawan ini layak untuk dipertahankan di perusahaan Anda.


3. Muda berpengalaman

           Idealnya jika ingin usaha kita cepat lebih maju sebaiknya kita mencari pegawai yang memang punya prospek yang cukup mumpuni diantaranya muda, banyak talenta, semangat bekerja dan mau belajar untuk mengembangkan ilmunya. namun, kenyataaan dilapangan untuk mendapatkan pekerja yang benar - benar sesuai dengan yang kita harapkan relatif sulit karena memang ini incaran setiap bengkel kalaupun ada tentunya bengkelpun akan sebisa mungkin mempertahankan keberadaanya. Beberapa cara yang mungkin dilakukan pemilik usaha memberikan cicilan kredit motor bahkan rumah yang penting betah ditempat kerja. Disisi lain juga tidak mudah mendapatkannya karena biasanya kalau sudah merasa serba bisa dan ada modal  uang cukup biasanya akan mulai berpikir untuk membangun usahanya sendiri. Jadi inilah salah satu kesulitan tersendiri dari usaha bengkel mencari pegawai yang benar - benar dapat diandalkan itu tidak semudah membalikkan telapak tangan.
          Disamping kelebihan - kelebihan di atas tentunya pegawai muda nan berpengalaman rata - rata memiliki jiwa yang labil karena mungkin masih berpeluang untuk melakukan ' petualangan ' dalam hidup sehingga mudah tergoda oleh ajakan dari teman - teman dekatnya sehingga terkadang yang muda ini cenderung relatif sulit diatur dan jika diberi saran emosinya menjadi sulit dikendalikan karena merasa jasanya banyak yang memerlukan. Jika sudah demikian terkadang jadi dilema besar bagi sang pemilik usaha. 

Solusi 

1. kita harus menjadikan mereka sahabat dimana kedua belah pihak tidak ada yang merasa direndahkan bukan sekedar lagi pegawai bekerja kemudian dapat uang tapi sebuah keluarga.
2. Berikan perhatian yang tulus dan mulai perhatikan kebutuhan - kebutuhanya.
3. Berikan tantangan - tantangan dalam kerjaan untuk sekedar menghindari kebosanan - kebosanan.
4. Berikan reward jika memang dapat meningkatkan penghasilan pendapatan Anda.
5. Sedikit demi sedikit diberikan kepercayaan jika nantinya Anda sebagai pemilik usaha tidak bisa atau berhalangan hadir untuk melayani konsumen maka orang kepercayaan Anda yang akan menghandel pekerjaan - pekerjaan Anda. 


4. Muda tidak berpengalaman

          Sepintas terlihat gampang sebuah bengkel dalam merekrut sebagai pegawai salah satu contoh asumsinya mungkin  banyaknya lulusan dari SMK tiap tahunnya terus bertambah. Namun, kenyataanya justru sebaliknya berapapun jumlah lulusan dari SMK sepertinya tidak berpengaruh terhadap kualitas ataupun kuantitas pekerja yang notabene mereka lulusan dari jurusan automotif. Berdasarkan dilapangan kenyataannya mereka sangat kurang dalam berbagai hal baik mental maupun skill saya sering memperhatikan para peserta praktek kerja lapangan [ PKL ] ternyata rata - rata ilmu tekniknya sangat jauh dari harapan disamping itu sebagian dari peserta hanya bermain - main saja atau kurang serius, jika hal ini terjadi tentu kegiatan proses belajar menjadi sangat tidak efektif seharusnya pihak sekolah mestinya memperhatikan kondisi ini lebih jauh supaya anak didiknya kelak mampu terserap dalam bursa kerja dimana persaingan tenaga kerja semakin hari semakin tajam.
          Untuk menanggulangi ini tentunya pihak sekolah wajib memberikan perhatian yang lebih intensif lagi misalnya dengan memperbanyak jumlah jam prakteknya dari pada teori. Sehingga diharapkan peserta didik lebih terbiasa dalam bongkar pasang motor dan ketika mereka lulus mereka betul - betul  memiliki persiapan yang matang ketika akan melangkah ke dunia kerja.  Sekarang ini  ironinya banyak dari para lulusan SMK dari jurusan automotif yang bekerja tidak sesuai dengan bidangnya, ini menandakan bahwa tugas sekolah sebagai sarana untuk mempersiapkan tenaga kerja produktif masih jauh dari harapan sekolah mesti merubah kurikulum yang mungkin sekarang ini sudah tidak relevan lagi dengan situasi dan kondisi jaman. 
        Jika Anda mendapati pekerja yang masih muda dan masih belum berpengalaman tentunya kita senantiasa memberikan masukan dan saran agar msmpu bekerja lebih giat lagi dan mampu menyetarakan diri dengan teman - teman lingkunganya bekerja. 
        
       Beberapa keuntungan jika kita mendapatkan calon montir yang masih mentah diantaranya adalah :

1. Relatif mudah diatur karena mungkin masih sangat bermotivasi ingin memiliki keahlian dan mendapatkan pengakuan dari lingkungan sekitar bahwa dirinyapun mampu.

2. Gampang menerima pengetahuan baru karena mungkin tenaga dan pikiranya masih fresh belum banyak terkontaminasi dari tanggungan beban keluarga.

3. Berpeluang besar untuk menjadi ahli jika yang bersangkutan memiliki karakter yang tidak mudah menyerah dalam menemukan solusi berbagai permasalahan dalam teknik motor dan alangkah lebih baik juga jika diimbangi dengan karakter yang baik dan sopan mampu menghargai kepada atasan ataupun bawahannya.

solusi 

         Jika Anda mendapati karyawan yang masih kurang berpengalman namun umurnya masih muda diantaranya :

1. Berikan dia sedikit kebebasan untuk mengimplementasikan keahliannya karena biasanya mereka tidak mau merasa banyak diperintah ataupun diatur.
2.Berikan motivasi dan dorongan baik secara moril ataupun materil agar semangat kerjanya  meningkat.
3. Lakukan evaluasi kerja berikan reward jika mereka bekerja sesuai dengan target yang telah ditetapkan.

semoga dengan paparan sekelumit tadi bisa memberikan Anda pertimbangan ataupun mungkin solusi khususnya yang menyangkut dengan masalah montir jika mungkin level usaha Anda sama dengan saya yakni bermodal pas - pasan.

Semangat terus semua kendala dan rintangan jadikan sebagai wahana ataupun guru kita semoga menjadi pribadi yang lebih dewasa. Semoga...aamien